
L-A-G-U-K-U
Kumainkan laguku
dengan caraku sendiri
setelah itu kunyanyikan
dengan rasaku sendiri
Dendanganku pun terdengar kini
namun...
tak kusangka
lantunannya mengusik hati
sebuah hati pemuja diri
nada nada mengalun kian perlahan
ingin kuhentikan tak kuteruskan
tiap melodynya tak bisa kuselesaikan
bar-bar not pun kian bertambah
dan bertambah
kututup saja konser jiwa ini
kuakhiri saja ketukan ini
dan itu hanya inginku saja
kesanggupanku sampai disini
tuk meneruskan satu lagu ini
tak berharap pendengar ada lagi
karena ku tak ingin
rindu tercipta darinya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar